IHSG Dibuka Menguat ke 6.181

IHSG Dibuka Menguat ke 6.181

Zulfi Suhendra - detikFinance
Senin, 09 Apr 2018 09:19 WIB
IHSG Dibuka Menguat ke 6.181
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat.

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) stagnan di level Rp 13.766. Ahir pekan lalu dolar berada di level Rp 13.770.

Pada perdagangan preopening, IHSG menguat 4,329 (0,07%) ke level 6.179,831. Indeks LQ45 naik tipis 1,086 poin (0,11%) ke level 1.008,674.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Membuka perdagangan, Senin (9/4/2018), IHSG bertambah 5,986 poin (0,10%) ke level 6.181,038. Indeks LQ45 naik tipis 1,282 poin (0,13%) ke level 1.008,870.

Pada pukul 09.05 waktu JATS, IHSG turun 8,662 poin (0,14%) ke level 6.183,714. Sementara indeks LQ45 berkurang 1,487 poin (0,15%) ke level 1.009,075.

Sementara itu indeks utama bursa Wall Street ditutup koreksi pada perdagangan akhir pekan kemarin. Indeks Dow Jones tertekan 2.34% ke level 23,932.76, S&P melemah 2.19% ke level 2,604.47, dan Nasdaq turun 2.28% ke level 6,915.11.

Indeks AS terkoreksi cukup besar dikarenakan pelaku pasar mengambil langkah antisipasi atas ketidakstabilan geopolitik antar AS dan China terkait tarif impor yang nampaknya masih tetap menjadi salah satu kekhawatiran pelaku pasar meskipun sebelumnya antara dua negara tersebut telah adanya rencana negosiasi.

Pergerakan bursa regional mayoritas berada di zona positif. Berikut pergerakan bursa Asia pagi ini:
  • Indeks Nikkei bertambah 8,761 (0,04%) ke level 21.576,301.
  • Indeks Komposit Shanghai naik 0,640 (0,02%) ke level 3.131,750
  • Indeks Strait Times berkurang 21,710 poin (0,63%) ke level 3.420,790.
  • Indeks Hang Seng naik 194,041 (0,65%) ke level 30.038,980.
(zlf/zlf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads