IHSG Dibuka Dekati 6.300

IHSG Dibuka Dekati 6.300

Zulfi Suhendra - detikFinance
Selasa, 17 Apr 2018 09:13 WIB
IHSG Dibuka Dekati 6.300
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dibuka menguat pagi ini. Namun, penguatan IHSG tak dibarengi dengan nilai tukar rupiah terhadap dolar.

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) melemah ke level Rp 13.770. Akhir pekan kemarin, dolar berada di level Rp 13.752.

Pada perdagangan preopening, IHSG menguat 4,115 poin (0,07%) ke level 6.290,864. Indeks LQ45 naik 1,032 poin (0,10%) ke level 1.028,178.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Membuka perdagangan, Selasa (17/4/2018), IHSG kian perkasa dengan kenaikan 8,106 (0,13%) ke level 6.294,855. Indeks LQ45 naik 1,532 (0,15%) ke level 1.028,678.

Pada pukul 09.05 waktu JATS, IHSG masih bergerak di zona hijau dengan kenaikan 3,955 poin (0,06%) ke level 6.290,704. Indeks LQ45 naik 0,151 poin (0,01%) ke level 1.027,297.

Sementara itu indeks utama bursa Wall Street ditutup dalam teritori positif pada akhir sesi perdagangan semalam. Dow Jones menguat 0.88%, S&P naik 0.81%, dan Nasdaq terangkat 0.70%. Sektor teknologi dan kesehatan memimpin dengan kenaikan 0.7% dan 0.8%.

Adapun penguatan pada seluruh indeks Utama AS salah satunya didukung oleh katalis positif rilisnya data penjualan ritel bulan Maret yang berhasil tumbuh 0.45% lebih baik dibanding bulan sebelumnya yang tumbuh 0.41%.

Pergerakan bursa regional mayoritas berada di zona merah. Berikut pergerakan bursa Asia pagi ini:
  • Indeks Nikkei berkurang 41,500 poin (0,19%) ke level 21.794,029
  • Indeks Komposit Shanghai turun 15,850 poin (0,51%) ke level 3.094,800
  • Indeks Strait Times naik 2,050 poin (0,06%) ke level 3.499,240.
  • Indeks Hang Seng berkurang 217,160 poin (0,72%) ke level 30.098,420.
(zlf/zlf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads