Demikian dikutip dari data perdagangan Reuters, Senin (4/2/2019). Dolar AS tercatat bergerak dari level Rp 13.945 ke Rp 13.975 hingga pagi ini.
Berdasarkan grafik yang disajikan, dolar AS terlihat cukup volatile pagi ini. Dolar AS sempat bergerak ke level Rp 13.925, lalu naik ke Rp 13.970 dan kemudian kembali turun ke Rp 13.965.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Sambut Imlek, IHSG Dibuka Stagnan |
Setelah kembali turun ke bawah Rp 14.000 pada pekan lalu, rupiah tercatat masih betah di angka Rp 13.900-an.
Sebelumnya Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bisa terus mengalami penguatan.
Menurut Darmin, saat ini nilai tukar rupiah masih belum stabil. Sebab, masih dipengaruhi kondisi ekonomi global sehingga belum dianggap wajar.
"Belum fundamentalnya. Masih ada ruang ya jangan lupa dulu sebelum gejolak terjadi itu di awal tahun lalu, itu kurs hanya Rp 13.380-an saya angkanya. Itu tergantung ekonomi dunia apa yang terjadi," katanya.
Bagaimana Nasib Rupiah saat Ini? Simak Videonya: