Seharian Hijau, IHSG Ditutup Menguat ke 6.249

Seharian Hijau, IHSG Ditutup Menguat ke 6.249

Fadhly Fauzi Rachman - detikFinance
Kamis, 23 Jan 2020 16:42 WIB
Foto: Ari Saputra
Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka positif. IHSG terus di zona hijau hingga penutupan perdagangan.

Sementara nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah sore ini berada di level Rp 13.609. Dolar AS tak kembali tertekan.

Pada pra perdagangan, IHSG naik 3 poin (0,05%) ke 6.233. Indeks LQ45 bertambah 1,4 poin (0,15%) ke 1.024.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada pembukaan perdagangan, Kamis (23/1/2020), IHSG naik 10,5 poin (0,17%) ke 6.243. Indeks LQ45 naik 2 poin (0,2%) ke 1.023.

IHSG ditutup di zona hijau. IHSG bertambah 15 poin ke 6.249. Sementara Indeks LQ45 naik 3 poin ke 1.024.

ADVERTISEMENT


Bursa Amerika Serikat ditutup Bercampur. Dow Jones ditutup 29,186.27 (-0.03%), NASDAQ ditutup 9,383.77 (+0.14%), S&P 500 ditutup 3,321.75 (+0.03%). Bursa saham US ditutup bercampur dan relatif sedikit bergerak.

Hingga saat ini, baru 10% dari perusahaan yang tercatat di S&P 500 memberikan laporan keuangan 2019 nya. Meskipun investor memiliki ketakutan atas wabah corona virus dapat menyebar secara global, namun President Trump memberikan pernyataan bahwa China dapat menangani hal tersebut.

Investor terlihat dalam fase wait and see menanti laporan keuangan FY2019 terbit.


Bursa Asia pagi ini mayoritas bergerak negatif, berikut pergerakannya:
  • Indeks Nikkei 225 turun 150 poin ke 23.888
  • Indeks Hang Seng melemah 299 poin ke 28.041
  • Indeks Shanghai berkurang 21 poin ke 3.039
  • Indeks Strait Times naik 0,7 poin ke 3.254




(fdl/fdl)

Hide Ads