Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka di zona merah. Namun, IHSG kemudian berbalik ke zona hijau.
Pada pra pembukaan perdagangan Senin (19/4/2021), IHSG melemah 1,4 poin (0,02%) ke 6.084,785.
Pada pembukaan perdagangan pukul 09.00 WIB, IHSG berbalik arah menguat 4 poin (0,07%) ke 6.090, 274. Indeks LQ 45 juga bertamnbah 0,368 poin (0,04%) ke 908,036.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bursa Amerika Serikat ditutup Menguat. Dow Jones ditutup 34,200.67 (+0.48%), NASDAQ ditutup 14,052.34 (+0.10%), S&P 500 ditutup 4,185.47 (+0.36%). Bursa saham US ditutup menguat pada perdagangan jumat lalu dan kini mendekati musim laporan keuangan LQ21.
Meskipun demikian, investor masih cukup optimis dengan kondisi ekonomi yang makin membaik dengan berjalanya vaksinasi Covid-19 dan stimulus keuangan dari pemerintah. Pemerintah US akan melanjutkan vaksinasi dari Jhonson & jhonson untuk mempercepat proses vaksinasi di US.
Bursa saham Asia dibuka melemah. Investor mengamati pergerakan saham terkait Jack Ma setelah Ant Group membantah adanya rencana divestasi Jack Ma dari Ant Group. Selain itu data ekonomi Jepang menunjukan bahwa ekspor meningkat sebesar 16.1% YoY, lebih baik dari ekspektasi.
Berikut pergerakan bursa Asia pagi ini:
* Indeks Nikkei naik 212 poin ke 29.751
* Indeks Hang Seng bertambah 43 poin ke 28.497
* Indeks Shanghai turun 16 poin ke 3.396
* Indeks Strait Times menguat 15 poin ke 3.188