Presdir Excelcomindo Mundur
Jumat, 07 Apr 2006 11:11 WIB
Jakarta - Dengan alasan pribadi, Christian Manual de Faria, mengundurkan diri dari jabatan Presiden Direktur (Persdir) PT Excelcomido Pratama Tbk (EXCL).de Faria yang merupakan perwakilan pemegang saham dari Telekom Malaysia melalui Indocel Holding Sdn, menduduki jabatan Presdir sejak 1 Januari 2005.Pria asal Perancis ini, menggantikan Presdir sebelumnya Gerard Rossi yang merupakan perwakilan dari Nynex Indocel Holding Sdn ketika masih dimiliki Verizon sebelum dijual ke Telekom Malaysia."Bapak Christian Manual de Faria mengajukan pengunduran diri pada 29 Maret 2006. Pengunduran diri tersebut akan efektif setelah disetujui oleh Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) perseroan," kata Rudiantara, Direktur Excelcomindo dalam penjelasannya ke Bursa Efek Jakarta (BEJ), Jumat (7/4/2006).Excelcomindo sendiri belum mengumumkan jadwal RUPS untuk itu. Namun diperkirakan pelaksanaan RUPS akan digelar sekitar bulan Mei 2006.Komposisi pemegang saham Excelcomindo per 28 Februari 2006 adalah Indocel Holding Sdn Bhd (Telekom Malaysia) 56,92 persen, Khazanah Nasional Berhard 16,81 persen, Telekomindo Primabhakti (Grup Rajawali) 15,97 persen, AIF (Indonesia) Limited 10,14 persen dan sisanya kurang dari satu persen dimiliki publik.
(ir/)