PT Korea Investment and Sekuritas Indonesia (KISI) dinobatkan sebagai salah satu Penjamin Pelaksana Emisi Sukuk dalam Penerbitan Sukuk Terbaik pada Alpha Southeast Asia ESG Green Finance Awards 16th Annual Best Deal and Solution Awards 2022. Penghargaan yang diraih KISI tersebut diberikan dalam Penerbitan Sukuk Terbaik untuk PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk senilai Rp 3,2 triliun.
Penghargaan yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Selasa (7/2/2023) tersebut amat penting karena lingkungan operasi yang menantang bagi bank, korporasi, komersial, maupun investasi. Adapun Alpha Southeast Asia ESG Green Finance Awards merupakan salah satu penghargaan paling bergengsi di industri keuangan.
"Penghargaan tersebut telah menjadi tolok ukur keunggulan dan inovasi di industri keuangan. Dengan adanya penghargaan ini, merupakan pengakuan atas upaya kami untuk mendorong pertumbuhan pasar sukuk dan mendukung proyek-proyek yang mempromosikan pembangunan berkelanjutan," kata Direktur Utama KISI Song Sangyup di Jakarta.
Dalam beberapa tahun terakhir pasar sukuk di Asia Tenggara berkembang pesat, baik di Indonesia maupun di negara-negara tetangga. Penerbitan sukuk yang dilaksanakan KISI tersebut diapresiasi karena fokus pada faktor lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG).
"Sukuk disusun untuk mendukung proyek-proyek yang ramah lingkungan dan bertanggung jawab secara sosial, sehingga memberikan kontribusi untuk masa depan yang lebih
berkelanjutan. Investasi tersebut berperan penting dalam mempromosikan investasi yang berkelanjutan dan bertanggung jawab di Asia Tenggara dan telah menetapkan standar yang tinggi bagi emiten lain di kawasan Asia Tenggara ini," papar Song Sangyup.
Apalagi, pihak yang menganugerahi penghargaan yakni Alpha Southeast Asia merupakan majalah investasi institusional pertama dan satu-satunya yang berfokus pada negara-negara di Asia Tenggara, seperti Indonesia, Singapura, Malaysia, Filipina, Thailand, dan Vietnam. Media tersebut berdiri pada Januari 2007 dan telah berpengalaman sejak 16 tahun lalu hingga saat ini.
Sebagai salah satu pemain baru sebagai penjamin pelaksana emisi untuk penerbitan Sukuk maupun obligasi konvensional lainnya, KISI menegaskan prestasi yang dicapai pada Alpha Southeast Asia ESG Green Finance Awards 16th Annual Best Deal and Solution Awards 2022 menjadi momentum penting bagi perusahaan. Selain itu, penghargaan yang telah diraih menjadi ajang yang tepat dalam menunjukkan komitmen KISI dalam mempromosikan investasi yang berkelanjutan dan bertanggung jawab di Asia Tenggara.
Perlu diketahui PT Korea Investment and Sekuritas Indonesia (KISI) didirikan pada Juli 2018, menyusul diakuisisinya PT Danpac Sekuritas oleh Korea Investment and Securities Co.,Ltd (KIS). Danpac memulai operasinya sebagai broker sekuritas pada April 1989 di bawah nama PT Amcol Securindo, dan pada Agustus 1996, perusahaan mengganti namanya menjadi PT Danpac Sekuritas.
KIS didirikan pada 1974 sebagai Korea Investment Trust Management & Securities Co., Ltd. Perusahaan tersebut merupakan perusahaan investment trust pertama di Korea Selatan dan menjadi pemimpin di dalam industrinya secara cepat. Pada Juni 2013, Korea Investment Trust Management & Securities Co., Ltd dan pada Juni 2005 mengakuisisi Dongwon Securities Co., Ltd.
Dongwon Securities Co., Ltd didirikan pada 1968 dan merupakan salah satu anggota Dongwon Group, perusahaan perikanan terbesar di Korea Selatan. KIS merupakan pemain besar dalam industri manajemen aset dan Dongwon Securities merupakan salah satu pemain utama dalam broker saham, investment banking, dan derivative trading. Setelah merger, perusahaan tersebut secara cepat menempati peringkat pertama di Korea Selatan untuk IPO underwriting.
Sejak Juni 2018, perusahaan tersebut merupakan salah satu perusahaan sekuritas besar di Korea Selatan yang memiliki 87 kantor cabang, 7 perusahaan di luar negeri, 2 kantor representatif di luar negeri dan mempekerjakan 2.509 karyawan, serta mengelola aset senilai US$ 32 miliar. Dengan keahlian KIS dan pengalaman lokal yang terakumulasi, PT KISI mempunyai target untuk menjadi perusahaan sekuritas terdepan di Indonesia.
Simak Video " Rugikan Negara, Ratusan Bal Pakaian Bekas Senilai 10 M Dimusnahkan Kemendag"
[Gambas:Video 20detik]
(prf/prf)