Nilai tukar dolar AS awal pekan masih menguat dan menekan rupiah. Mata uang Paman Sam masih mendekati level Rp 15.400.
Mengutip data RTI, Senin (25/9/2023), dolar AS pagi ini tercatat menguat 17 poin atau naik 0,11% ke level Rp 15.389. Dolar AS berada di level tertingginya pada Rp 15.392 dan terendahnya Rp 15.369.
Secara bulanan dolar AS masih menguat 0,68%. Namun jika dilihat dari awal tahun dolar AS melemah 1,16%.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dolar AS pagi ini memang mendominasi dan menguat terhadap mayoritas mata uang dunia. Penguatan paling besar terhadap dolar Australia. Kemudian melemah terhadap Euro.
Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi menjelaskan pada Jumat sore rupiah ditutup stagnan meskipun sebelumnya sempat menguat 7 poin di level Rp 15.380 dari penutupan sebelumnya.
Untuk hari ini mata uang rupiah diprediksi bergerak fluktuatif dan bisa menguat tipis di rentang Rp 15.360 - Rp 15.410.
(kil/kil)