Awal Pekan, IHSG Dibuka Menguat ke Level 7.171

Retno Ayuningrum - detikFinance
Senin, 06 Jan 2025 09:15 WIB
Dok/Foto: detikcom/Andi Hidayat
Jakarta -

Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan pagi ini bergerak di zona hijau. Pada perdagangan pagi ini, IHSG berada di level 7.171,08 atau naik 6 poin atau menguat 0,09%.

Dikutip dari data RTI, Senin (6/1/2024) IHSG dibuka pada posisi 7.164,42 dengan level tertinggi 7.182,01 dan level terendah 7.163,38.

Volume transaksi tercatat 3,44 miliar dengan turnover Rp 749 miliar. Frekuensi transaksi tercatat 112.636 kali. Ada 214 saham yang menguat dan 163 saham yang melemah serta 228 saham stagnan.

Dalam sepekan terakhir IHSG menguat 1,48% dan minus 4,75% dalam tiga bulan terakhir. Sedangkan sejak awal tahun, IHSG menguat 1,22%.




(rrd/rrd)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork