Bakal Ada Emiten Jumbo IPO Tahun Ini

Bakal Ada Emiten Jumbo IPO Tahun Ini

Andi Hidayat - detikFinance
Kamis, 09 Jan 2025 16:48 WIB
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) anjlok 5% ke level 4.891. Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara perdagangan saham siang ini.
Ilustrasi/Foto: Agung Pambudhy
Jakarta -

Direktur Utama PT Mandiri Sekuritas (Mandiri Sekuritas), Oki Ramadhana mengatakan, pihaknya akan membawa perusahaan dengan nilai emisi jumbo untuk mencatatkan saham perdananya atau initial public offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun ini.

Diketahui, Mandiri Sekuritas berhasil membawa PT Daya Intiguna Yasa Tbk (MDIY) akhir tahun 2024 dengan perolehan dana IPO sebesar Rp 4,15 triliun dari penjualan saham sebanyak 2,51 miliar.

"Tahun lalu ini kita kerjain successfully kan Mr. DIY. Rp 4 triliun ya di bulan Desember kemarin. Tapi tahun ini mudah-mudahan, ya, lebih banyak. Lebih banyak, lebih dari satu yang pasti," kata Oki kepada wartawan di Gedung BEI, Jakarta, Kamis (9/1/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ini, Oki mengatakan Mandiri Sekuritas masih melakukan penjajakan perusahaan yang hendak diantar IPO. Ia menyebut, ada sejumlah perusahaan yang tengah di review Mandiri Sekuritas untuk di bawa sebagai perusahaan terbuka.

"Jadi ini memang kita lagi review semua, kita lagi asses semua untuk potensial IPO tahun ini. Tapi saya sih quite optimistic tahun ini dari sisi IPO yang sizeable ya, itu seharusnya bisa lebih baik daripada tahun lalu," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Oki mengatakan, perusahaan jumbo itu akan dibawa melantai di BEI pada kuartal II-2025 mendatang. Adapun perusahaan yang tengah dikaji Mandiri Sekuritas saat ini mencakup banyak sektor.

Ketika disinggung entitas Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam rencana membawa perusahaan IPO, Oki menolak memberi bocoran. Ia menegaskan, pihaknya mengkaji perusahaan potensial tanpa melihat nilai emisi.

"Jadi nanti tinggal kita lihat mana yang bisa, mana yang nggak, mana yang timing-nya sekarang, mana yang timing-nya nanti. Jadi itu kan tergantung, jadi kita review semuanya nih semuanya," tutupnya.

(rrd/rrd)

Hide Ads