IHSG Pecah Rekor Lagi, Makin Dekat Level 9.000!

IHSG Pecah Rekor Lagi, Makin Dekat Level 9.000!

Andi Hidayat - detikFinance
Selasa, 06 Jan 2026 16:28 WIB
IHSG Pecah Rekor Lagi, Makin Dekat Level 9.000!
Foto: ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA
Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat pada penutupan perdagangan hari ini, Selasa (6/1/2025). Indeks saham RI bergerak menembus rekor tertinggi sepanjang sejarah atau All Time High (ATH) dan mendekati level 9.000.

Mengutip data perdagangan RTI Business, IHSG ditutup di level 8.933,60, atau menguat 0,84%. IHSG hari ini sempat menyentuh level tertinggi di posisi 8.940,10 dan terendah di posisi 8.839,01. Level 8.940,10 merupakan level tertnggi sepanjang sejarah.

Sepanjang hari ini, volume perdagangan sebanyak 67,60 miliar dengan nilai transaksi sebesar Rp 33,90 triliun. Adapun frekuensi saham yang diperdagangkan sebanyak 4.354.009 kali.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mayoritas saham hari ini bergerak menguat. Adapun rinciannya 428 saham menghijau, 256 saham melemah, dan 127 saham stagnan.

ADVERTISEMENT

Sebagai informasi, IHSG bergerak menguat sejak pembukaan perdagangan. Pagi tadi, indeks saham menguat pukul 09.20 WIB di level 8.869 atau menguat 10 poin (0,12%).

Jika ditarik pada perdagangan sepekan terakhir, IHSG menguat 4,63%. Kemudian jika ditarik satu bulan terakhir, IHSG naik 3,74%.

Simak juga Video: Sempat Diprediksi Tembus Level 9.000, Target IHSG Gagal Total!

(acd/acd)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads