Pakai CAT, Tes CPNS Dijamin Bebas dari Joki

Pakai CAT, Tes CPNS Dijamin Bebas dari Joki

Soraya Novika - detikFinance
Jumat, 24 Jan 2020 14:41 WIB
Tes CPNS/Foto: Dok. PBSI

Beberapa waktu lalu, Menteri PANRB Tjahjo Kumolo telah menerima naskah soal SKD untuk tes CPNS 2019 dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim.

Soal SKD telah disiapkan oleh tim konsorsium perguruan tinggi dan dikoordinasikan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kemendikbud. Penyusunan soal SKD 2019 diawali dengan proses evaluasi soal dan kisi-kisi soal tahun 2018.

Pelaksanaan SKD akan dimulai pada 27 Januari 2020 hingga 28 Februari 2020. Berdasarkan data dari SSCASN BKN tercatat sejumlah 4.197.218 calon peserta telah melakukan pendaftaran, dan sebanyak 3.364.897 telah lolos verifikasi administrasi. Pada proses pengadaan CPNS tahun 2019 ini terdapat 154.029 formasi, yang terdiri dari instansi pusat sebanyak 37.584 formasi dan instansi daerah sebanyak 116.445 formasi.


(hns/hns)

Hide Ads