Pendaftaran seleksi CPNS dibuka sejak 20 September sampai 9 Oktober 2023. Diketahui peminat CPNS selalu membludak setiap tahunnya.
Dikutip dari akun TikTok @bkngoid, Kamis (5/10/2023), BKN mengumumkan terdapat 572.299 total formasi CASN pada seleksi CASN 2023. Formasi tersebut terdiri dari 28.903 formasi CPNS dan 543.396 PPPK.
Per 3 Oktober 2023 pukul 06.00 WIB, pendaftar CPNS telah mencapai 715.925 orang, sedangkan yang submit pendaftaran mencapai 149.062 orang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beribu-ribu calon pelamar mendaftar di berbagai instansi. Namun, tidak semua instansi memiliki banyak peminat. Terdapat instansi-instansi yang pendaftarnya tidak sebanyak instansi lainnya. Lantas, apa saja instansi CPNS yang peminatnya sedikit?
Dikutip dari akun Instagram @bkngoidofficial, berikut daftar instansi CPNS yang sepi peminat.
Instansi CPNS Sepi Peminat
1. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral: 2
2. Kementerian Dalam Negeri: 23
3. Badan Riset dan Inovasi Nasional: 56
4. Kementerian Perindustrian: 92
5. Kementerian Kesehatan: 167
Selain seleksi CPNS, seleksi CASN tahun ini juga membuka seleksi PPPK. Adapun instansi PPPK yang sepi peminat, yaitu:
Instansi PPPK Guru Sepi Peminat
1. Pemerintah Kab. Tapanuli Utara: 0
2. Pemerintah Kab. Gorontalo: 1
3. Pemerintah Kab. Intan Jaya: 2
4. Pemerintah Kab. Pegunungan Bintang: 7
5. Pemerintah Kab. Delyai: 7
Instansi PPPK Nakes Sepi Peminat
1. Pemerintah Kota Tomohon: 0
2. Pemerintah Kota Pekalongan: 0
3. Pemerintah Kab. Bangka Tengah: 0
4. Pemerintah Kota Lubuk Linggau: 0
5. Pemerintah Kab. Nias: 0
Instansi PPPK Teknis Sepi Peminat
1. Pemerintah Kab. Bantaeng: 0
2. Pemerintah Kab. Kepulauan Sangihe: 0
3. Pemerintah Kab. Tapanuli Utara: 0
4. Kementerian Badan Usaha Milik Negara: 0
5. Pemerintah Kab. Minahasa: 0
Simak juga Video 'Ini 6 Instansi yang Buka Pendaftaran CPNS & PPPK':