"Tahun ini kita usahakan agar pertambangan pakai, alutsista pakai, dan kereta api," ujar Ketua Harian Aprobi Paulus Tjakrawan dalam jumpa pers di Kantor Aprobi, Jakarta Selatan, Senin (22/1/2018).
Paulus menambahkan, uji coba penggunaan biodiesel pada kereta api dilakukan bulan Februari 2018 mendatang. Uji coba diperkirakan selama 6 bulan ke depan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia menambahkan, potensi konsumsi biodiesel kereta api per tahunnya bisa mencapai 200.000-300.000 kiloliter (KL). Sedangkan untuk alat pertambangan bisa mencapai 1 juta KL per tahun.
"Potensi kereta 200.000-300.000 KL pee tahun. Tambang perkiraan hampir 1 juta KL," ujar Paulus.
Selain itu, penggunaan BBN tersebut juga direncanakan di bahan bakar pesawat terbang. Akan tetapi, rencana ini masih menimbulkan perdebatan terkait emisi yang dihasilkan.
"Perdebatan pengurangan emisi dan tiap rapat ditemani ICAO. Ngotot anti sawit karena dianggap enggak mengurangi banyak emisi," tutur Paulus. (ara/zlf)