Jakarta - PT Shell Indonesia naikkan harga produk BBM-nya untuk Shell Super 92, Shell Super Extra 95 sebanyak Rp 100-150 per liter di seputaran Jakarta. Atas kenaikkan itu, harga BBM Shell kini setara Pertamax.
"Harganya naik mulai semalam," kata salah satu petugas SPBU Arteri Pondok Indah kepada
detikFinance, Jakarta, Kamis (16/4/2011).
Harga BBM Shell di wilayah Jabodetabek untuk jenis Super 92 naik Rp 100 menjadi Rp 8.600 per liter. Setara dengan harga Pertamax
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara untuk BBM Shell jenis Super Extra 95 naik Rp 150 menjadi Rp 9.050 per liter. Sedangkan harga jual Shell Diesel tetap di harga Rp 9.100 per liter.
(ang/ang)