Benarkah Harga Elpiji di Indonesia Termurah se-Asia?

Benarkah Harga Elpiji di Indonesia Termurah se-Asia?

- detikFinance
Selasa, 07 Jan 2014 13:05 WIB
Benarkah Harga Elpiji di Indonesia Termurah se-Asia?
Jakarta -

8. Filipina

Pemerintah Filipina tidak memberikan subsidi elpiji kepada rakyatnya, maka harga elpiji di negara ini diatur berdasarkan mekanisme pasar atau harga keekonomian.

Saat ini harga elpiji di Filipina ditetapkan berkisar Rp 24.000 per kilogram, atau jika setara dengan tabung gas elpiji 12 kg maka harganya berkisar Rp 288.000 per tabung.

Konsumsi elpiji negara tersebut mencapai 745.000 metrik ton (MT) per tahun.

7. China

Di negeri Tirai Bambu tersebut rakyatnya tidak mendapatkan subsidi elpiji dari pemerintahnya. Harga elpiji di China saat ini berkisar Rp 17.000-Rp 21.000 per kg. Bila disamakan dengan 12 kg di Indonesia (tabung biru) maka harganya berkisar Rp 204.000-Rp 252.000 per tabung.

6. Jepang

Jepang pun tidak memberikan subsidi elpiji kepada rakyatnya, sehingga harga elpijinya diatur berdasarkan harga keekonomian. Saat ini harga elpiji di Jepang berkisar Rp 20.000 per kg, atau jika setara tabung 12 kg maka harganya berkisar Rp 240.000 per tabung.

5. Korea Selatan

Negara K-Pop tersebut elpiji juga tidak disubsidi, sehingga harga elpiji di negara Kpop ini berkisar Rp 17.000 per kg, atau jika setara dengan 12 kg maka harganya sekitar Rp 204.000 per tabung.

Konsumsi elpiji untuk memasak masyarakat Korea Selatan mencapai 2,1 juta MT per tahun.

4. India

Negara Bollywood tersebut hampir sama dengan Indonesia, yakni memberikan subsidi elpiji kepada sebagian rakyatnya dan sebagian elpiji tidak disubsidi.

Harga elpiji di India untuk yang non subsidi saat ini berkisar Rp 12.600 per kg, atau jika setara elpiji 12 kg, maka harganya Rp 151.200 per tabung.

Sedangkan untuk harga elpiji bersubsidi di India berkisar Rp 5.500 per kg, atau jika setara dengan elpiji tabung 3 kg, maka harganya Rp 16.500 per tabung.

Konsumsi elpiji masyarakat di India yang mengunakannya untuk memasak mencapai 13 juta MT per tahun.

3. Vietnam

Pemerintah Vietnam memberikan subsidi elpiji kepada rakyatnya, harga elpiji di Vietnam Rp 7.000 per kg, atau jika setara elpiji 3 kg, harganya Rp 21.000 per tabung.

2. Malaysia

Pemerintah Malaysia juga memberikan subsidi elpiji penuh kepada rakyatnya, harga elpiji di negara jiran ditetapkan Rp 6.938 per kg, atau jika setara elpiji 3 kg bersubsidi di Indonesia, harganya Rp 20.814 per tabung.

1. Indonesia

Pemerintah Indonesia juga memberikan subsidi elpiji kepada sebagian rakyatnya yang tidak mampu dan menjual elpiji yang disubsidi oleh perusahaan negara atau BUMN yakni Pertamina.

Elpiji subsidi di Indonesia berkisar Rp 4.250 per kg, jadi elpiji 3 kg dijual Rp 12.750 per tabung. Sedangkan elpiji 12 kg yang tak disubsidi Pertamina dijual rata-rata Rp 7.033 per kg atau harganya berkisar Rp 89.000-Rp 120.100 per tabung.
Halaman 2 dari 9
(rrd/dnl)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads