Padahal menurut Sofjan, PLN sangat tahu betul kondisi infrastruktur listrik di Jawa dan seluruh Indonesia. Bahkan Pulau Jawa terancam krisis listrik beberapa tahun mendatang.
Ia mengakui PLN punya keterbatasan untuk melakukan investasi infrastruktur kelistrikan untuk memenuhi pertumbuhan kebutuhan listrik beberapa tahun ke depan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebagai pengusaha, Sofjan tak bisa berbuat banyak terhadap pemadaman listrik yang menimpa dunia usaha. "Memang kita mau komplain, tapi PLN selalu ada alasan ini kejadian yang tak bisa diperkirakan terjadi," katanya.
Ia mengatakan pemadaman listrik yang terjadi dua hari di Tangerang dan Jakarta tentunya merugikan pelanggan termasuk pelaku industri. Menurutnya kerugian pengusaha tak hanya dari sisi materil karena pabrik berhenti sementara.
"Tentunya kerugian sangat besar, ada kerugian materil pabrik setop, dan kerugian imateril seperti kemacetan," katanya.
(hen/ang)











































