"Kita rapim biasa. Rapim dari masing-masing dirjen, badan di ESDM, terhadap apa yang krusial untuk diselesaikan," kata Wakil Menteri ESDM Susilo Siswoutomo usai rapat di Kantor Kemenko Perekonomian, Rabu (1/10/2014).
Dalam rapim tersebut, lanjut Susilo, dibahas beberapa isu terkait hal-hal yang menjadi tugas pemerintahan mendatang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berbagai isu tersebut, tambah Susilo, diharapkan selesai sebelum berakhirnya masa bakti Kabinet Indonesia Bersatu II pada 20 Oktober mendatang. "Akan kita usahakan," ujarnya.
Rapat dimulai sekitar pukul 15.30 WIB dan berakhir sekitar pukul 18.15 WIB.
(hds/hen)











































