Demikian dikutip dari siaran pers perusahaan yang diterima Minggu (19/10/2014). Acara gelar peralatan ini dilakukan di Lapangan Pacuan Kuda, Pulomas, Jakarta Timur.
Sebanyak 161 perusahaan penyedia jasa konstruksi untuk Jaringan Tegangan Menengah (JTM) mengikuti gelar peralatan pekerjaan. Untuk menjaga standar kualitas para vendor, PLN Disjaya melakukan Manajemen Vendor di mana di dalamnya terdapat beberapa kegiatan seperti penilaian penyedia jasa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Penilaian ini bertujuan untuk mendapatkan penyedia jasa yang benar-benar qualified, sehingga tercapainya efektifitas pelaksanaan pekerjaan demi meningkatkan kepuasan pelanggan," sebut keterangan itu.
Pelaksanaan penilaian peralatan kerja juga mendukung program PLN Bersih. Semua perusahaan yang bekerjasama dengan PLN dipilih dengan terbuka dan transparan. Perusahaan yang mendapat penilaian kurang baik harus segera menyesuaikan dengan standar kualitas PLN Disjaya.
(zul/hds)











































