Ini Alasan Jumlah Direksi Pertamina Ditambah Jadi 7

Ini Alasan Jumlah Direksi Pertamina Ditambah Jadi 7

- detikFinance
Senin, 08 Des 2014 15:07 WIB
Ini Alasan Jumlah Direksi Pertamina Ditambah Jadi 7
Jakarta - Pemerintah menambah jumlah direksi PT Pertamina (Persero) dari semula 4 menjadi 7. Apa alasannya?

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengatakan, jumlah direksi yang sebelumnya tidak memadai karena banyak aktivitas baru perusahaan.

"Seperti telah kami janjikan. Pak Dwi (Soetjipto, Dirut Pertamina) telah memberikan laporan dalam satu minggu ini untuk melaporkan penambahan direksi. Untuk bagaimana operasional Pertamina ke depan, apakah jumlah direksi sudah memadai untuk kinerja Pertamina," ujar Rini saat mengumumkan direksi baru Pertamina di kantornya, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (8/12/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ternyata jumlah (dirkesi) itu tidak memadai karena banyak aktivitas baru dan adanya program Pertamina dalam menganalisa sehubungan dengan Blok Mahakam, negosiasi dengan Chevron, dan penguatan di bidang ritel," tambah Rini.

Maka dari itu akhirnya pemerintah memutuskan melakukan menambah jumlah direksi BUMN migas tersebut. Nama-nama direksi itu merupakan usulan Dwi yang sudah dikonsultasikan dengan Menteri ESDM Sudirman Said.

"Sudah dilakukan konsultasi dengan Pak Menteri ESDM dan usulan dari Pak Dwi untuk dibantu di bidang hulu dan pengolahan, sehingga sekarang total direksi jadi 7," imbuhnya.

Berikut susunan direksi baru Pertamina:

  • Direktur Utama Dwi Soetjipto
  • Direktur Pengolahan Rachmad Hardadi
  • Direktur Hulu Samsu Alam
  • Direktur SDM Dwi Wahyu Waryoto
  • Direktur Energi Baru Yenni Andayani
  • Direktur Keuangan Arif Budiman
  • Direktur Marketing Retail Ahmad Bambang
(ang/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads