"Tim ini luar biasa, karena datang dari kalangan akademisi, aktivis, dan peneliti. Mereka adalah orang yang berdedikasi dan punya integritas. Kamis sampaikan terima kasih," kata Sudirman Said membuka konferensi pers terkait rekomendasi Tim Reformasi Tata Kelola Migas, di Kantor Kementerian ESDM, Jalan Medan Merdeka Selatan Nomor 18, Jakarta.
Sudirman mengungkapkan, dirinya ingin agar tim ini terus berlanjut khususnya untuk mengawal Rancangan Undang-Undang Migas, yang saat ini sedang dibahas dengan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mantan Direktur Utama PT Pindad (Persero) ini memastikan, seluruh rekomendasi yang dikeluarkan Tim Anti Mafia Migas ini, akan dilakukan secara bertahap.
"Seluruh item sedang kita sentuh, ada yang sedang dimulai, sedang berlangsung, dan sudah selesai di-follow up. Yang sudah di-follow up (rekomendasi yang sudah dilakukan) sudah sampai 60%, ke depan perlahan seluruh rekomendasi akan dilakukan," tutupnya.
(rrd/dnl)











































