Saat ini, Pertagas tengah menimbang rencana bisnis membangun pembangkit listrik atau Independent Power Producer (IPP).
"Kita ajak partner bangun IPP," kata Presiden Direktur Pertagas Hendra Jaya di Oil Center, Jakarta, Rabu (7/10/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Lokasi di Jawa, luar Jawa, Indonesia tengah, terus Kepri," ujarnya.
Selain berencana masuk proyek pengembangan pembangkit listrik, Pertagas juga akan memasok kebutuhan gas untuk pembangkit PLN yang baru dan lama.
"Kita akan mencari sumber gas dalam bentuk LNG, sudah bicara beberapa pemilik lapangan gas untuk dijadikan LNG. Ini dipakai memasok ke pembangkit," ujar Hendra.
(feb/drk)











































