Terus Naik, Harga Minyak Dekati US$ 50/Barel

Terus Naik, Harga Minyak Dekati US$ 50/Barel

Wahyu Daniel - detikFinance
Rabu, 18 Mei 2016 12:35 WIB
Terus Naik, Harga Minyak Dekati US$ 50/Barel
Foto: Reuters
Singapura - Harga minyak dunia tengah mengalami tren kenaikan dalam beberapa hari ini, karena ada isu gangguan pasokan. Hari ini, harga minyak dunia naik mendekati tingkat tertingginya sepanjang tahun ini.

Di pasar Asia, Rabu (18/5/2016), harga minyak jenis Brent diperdagangkan US$ 49,31/barel, naik 3 sen. Harga minyak West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan US$ 48,31/barel. Pergerakan harga minyak mendekati US$ 50/barel.

"Gangguan pasokan minyak yang terjadi, menjadikan data dari Energy International Agency (IEA) menjadi kunci untuk menggerakkan harga. Bila stok minyak terus turun, maka kenaikan harga akan terus terjadi," demikian analisa ANZ, dilansir dari Reuters.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

EIA akan merilis data soal stok minyak AS pada hari ini.

Gangguan pasokan minyak dunia terjadi karena sejumlah hal. Pertama adalah kebakaran hutan di wilayah penghasil minyak Kanada.

Lalu Nigeria mengurangi produksinya, karena adanya serangan dari kelompok militan ke sejumlah fasilitas produksi minyak.

Kemudian, Venezuela juga diperkirakan akan memangkas produksi, agar harga minyak bisa naik. Negara ini menderita karena harga minyak yang turun drastis. Ekonomi Venezuela mengalami krisis. (wdl/hns)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads