Harga Minyak Lesu, Kapal Pengangkut Migas Banyak yang Nganggur

Harga Minyak Lesu, Kapal Pengangkut Migas Banyak yang Nganggur

Dina Rayanti - detikFinance
Rabu, 25 Mei 2016 18:06 WIB
Harga Minyak Lesu, Kapal Pengangkut Migas Banyak yang Nganggur
Foto: Dina Rayanti
Jakarta - Melemahnya harga minyak dunia dalam 1-2 tahun belakangan ini membuat bisnis sewa kapal juga ikut lesu. Saat ini, banyak kapal yang menganggur khususnya kapal yang digunakan dalam eksplorasi migas.

"Kalau anda lihat shipping company banyak sekali kapalnya yang 50% nganggur saat ini, di Indonesia juga banyak yang nganggur itu kapal-kapalnya kegunaannya buat menunjang eksplorasi," ujar Direktur PT Sillo Maritime Perdana Tbk, Sumanto Hartanto, di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Rabu (25/4/2016).

Akibatnya, Sumanto menambahkan, kapal-kapal yang digunakan untuk kegiatan eksplorasi migas harga sewanya turun 50%.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Itu sudah banting-bantingan harga kalau misal ada projek bilang ada tender buat 2 well 6 bulan harga tuh drop banget. Mereka bisa diskon, misal dulu harga US$ 10.000/day bisa, sekarang US$ 4.000-5.000/day," jelas Sumanto.

Meski demikian, Sumanto mengaku, ini tidak berpengaruh terhadap kinerja PT Sillo Maritime Tbk karena kapal yang disewakannya diperuntukkan bagi kegiatan produksi migas bukan eksplorasi.

"Nggak kita nggak keganggu sama sekali, orang bilang nganggur kita punya 8 kapal, semuanya punya kontrak plus kita punya 3 kontrak lain yang pakai kapal lain, kita mah nggak ngalamin gitu," tuturnya. (drk/drk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads