Pemasangan 1.000 converter kit ini akan dimulai Oktober sampai Desember 2016. Pemasangan converter kit pada mobil dinas dan taksi akan dilakukan di beberapa kota seperti Jakarta, Kabupaten Bogor, Subang, dan Balikpapan.
"Kita diberi tugas oleh pemerintah untuk mendistribusikan 1.000 converter kit. Insya Allah mulai Oktober dan lokasinya di Jakarta, Kabupaten Bogor, Subang, dan Balikpapan selama Oktober sampai Desember 2016 ini mulai pemasangannya," kata Vice President Natural Gas Pertamina Wiko Migantoro saat peresmian SPBG Cibubur di Jalan Raya Nagrak, Kabupaten Bogor, Jumat (12/8/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kuotanya itu sementara, kalau permintaan Pemda lebih banyak jadi akan dibagi. Kurang lebih 50:50 untuk armada operasional pemerintah dan taksi," tutur Wiko.
Pihaknya menambahkan bahwa pembagian 1.000 converter kit ini tidak termasuk ke angkutan umum. Saat ini pemerintah tengah fokus mengalihkan penggunaan BBM ke BBG ke kendaraan dinas dan taksi.
"Ini di luar angkot ya, ini hanya untuk armada operasional milik pemerintah dan taksi," tutur Wiko. (hns/hns)











































