Menjelang siang pada Jumat (14/10/2016) tersebar undangan pelantikan Menteri dan Wakil Menteri ESDM oleh Presiden Jokowi. Di situ tertulis, pelantikan akan dilakukan pukul 13.30 WIB nanti.
Undangan itu tertulis jabatan Wakil Menteri ESDM yang sebelumnya tidak ada. Sumber detikFinance menyebut, nama yang ditunjuk sebagai Menteri ESDM adalah Igansius Jonan, sementara untuk Wakil Menteri Arcandara Tahar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau tadi malam Presiden sudah ngomong seperti itu (ada nama Arcandra), tak usah ditafsirkan macam-macam lagi," jawab Pramono.
Sebelumnya tadi malam (13/10) Jokowi juga ditanya oleh wartawan tentang hal itu. Tetapi Jokowi hanya senyum dan perlahan mundur.
"Sudah. Ada beberapa nama, termasuk Pak Arcandra Tahar," kata Jokowi sambil melihat saku batiknya, tadi malam.
Arcandra Tahar sebelumnya sudah menjabat sebagai Menteri ESDM. Namun baru 2 pekan bertugas, dia dicopot karena ketahuan telah menjadi warga negara Amerika Serikat.
Bukan tidak mungkin Jokowi akan mengangkat Arcandra menjadi Wakil Menteri ESDM. Sementara itu di Istana Negara belum tampak ada persiapan pelantikan. (bag/wdl)











































