Pada tahun 2016 PLN telah mengaliri listrik 5 Kabupaten di antaranya. Sebanyak 9 kabupaten sisanya, bakal dilanjutkan pada tahun 2017 mendatang, yakni Tambrauw, Intan Jaya, Puncak Jaya, Puncak, Tolikara, Yalimo, Membramo Raya, Membramo Tengah, dan Lanny Jaya.
"Pada tahun 2016 ini, kita telah melistriki lima dari 14 Kabupaten tersebut. Yang sudah (dialiri listri) antara lain, Raja Ampat, Teluk Wondama, kemudian Pegunungan Arfa. Itu pada tanggal 17 Agustus lalu," ujar General Manager Papua dan Papua Barat, Yohanes Sukrislismono, di Kantornya, Jayapura, Kamis (15/12/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sedangkan, untuk 300 Distrik, dirinya tidak menjelaskan telah berapa distrik yang dicapai oleh PLN. Ia hanya mengatakan, 300 Distrik tersebut bakal diargetkan selesai pada tahun 2018.
"Untuk yang 2500 desa, kita baru menerangi 60 pada tahun 2016, itu bulan Desember saja. Sisanya, tahun depan (2017) kita targetkan capai 625 desa. Jadi setiap tahun rata-rata kita dapat terangin 600 desa mulai tahun depan, sampai tahun 2020," terangnya.
Program Papua Terang ini sendiri, kata Yohanes, merupakan bagian untuk dapat memenuhi target rasio elektrifikasi Papua pada tahun 2020 sekitar 90%.
"Saat ini rasio elektrifikasi Papua sekitar 55%. Kita harus mencapai target 90% pada tahun 2020 nanti," tutur Yohanes. (ang/ang)











































