Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLN

Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLN

Fadhly Fauzi Rachman - detikFinance
Kamis, 15 Des 2016 19:11 WIB
Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLN
Foto: Fadhly Fauzi Rachman
Puai - Sejumlah wilayah di Papua secara perlahan telah mendapatkan pasokan listrik. Setelah beberapa waktu lalu, 5 Kabupaten yang belum teraliri listrik sudah mulai dioperasikan, kini ada beberapa desa di Jayapura yang mulai mendapat listrik dari PT PLN (Persero).

Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLNFoto: Fadhly Fauzi Rachman

Terletak di Jayapura, tepatnya di Desa Puai dan Desa Yokiwa, hari ini, Kamis (15/12/2016), resmi mendapatkan listrik dari PLN. Kedua desa tersebut mendapatkan pasokan listrik dengan cara menyambung dari jaringan listrik terdekat.

Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLNFoto: Fadhly Fauzi Rachman

Dengan jaringan dari PLN ini, kini penduduk desa dapat merasakan listrik secara 24 jam setiap harinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hari ini mereka baru menikmati terang dari PLN. Pada saat ini, ada sekitar 67 pelanggan di Puai, dan 37 pelanggan di Yokiwa, kami bersyukur mereka dapat menikmati listrik selama 24 jam," ungkap General Manager PLN Papua dan Papua Barat, Yohanes Suliskrimono, saat meresmikan listrik di Desa Puai, Jayapura, Kamis (15/12/2016).

Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLNFoto: Fadhly Fauzi Rachman

Sementara itu, Manager Area PLN Jayapura, John Yarangga berharap, dengan masuknya listrik di kedua desa ini, dapat memberikan banyak manfaat kepada masyarakat. Pendistribusian ini merupakan bentuk kado natal bagi penduduk Papua.

"Acara ini merupakan acara kado natal untuk papua. Semoga datangnya terang untuk duniawi, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sini," ujar dia.

Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLNFoto: Fadhly Fauzi Rachman

Pada kesempatan yang sama, salah seorang perwakilan warga, Enos, mengungkapkan kegembiraannya atas masuknya listrik ke desa mereka. Dirinya pun berharap agar PLN terus memperhatikan desa-desa terpencil di Papua, untuk dapat memasok listrik.

Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLNFoto: Fadhly Fauzi Rachman

"Kami sebagai masyarakat senang sekali dengan hadirnya lampu (listrik) di sini, tapi kami berharap, PLN ini tidak berhenti sampai di sini, tapi juga seluruh desa yang belum terjangkau listrik," ungkapnya.

Dua Desa di Papua Ini Dapat Distribusi Listrik PLNFoto: Fadhly Fauzi Rachman
(drk/drk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads