Pertamina Temukan Cadangan Minyak di Perbatasan RI-Malaysia

Pertamina Temukan Cadangan Minyak di Perbatasan RI-Malaysia

Michael Agustinus - detikFinance
Senin, 20 Mar 2017 19:19 WIB
Pertamina Temukan Cadangan Minyak di Perbatasan RI-Malaysia
Foto: Danang Sugianto/detikFinance
Jakarta - PT Pertamina Hulu Energi Nunukan Company (PHENC), anak usaha Pertamina yang mengoperasikan Blok Nunukan, berhasil menemukan cadangan minyak baru di lepas pantai (offshore) Nunukan. Kalimantan Utara. Wilayah Nunukan berbatasan langsung dengan Malaysia.

"Iya, saya juga baru dapat fotonya. PHE Nunukan yang menemukan, itu yang dinamakan eksplorasi drilling," kata Wakil Menteri ESDM, Arcandra Tahar, saat ditemui di Kementerian ESDM, Jakarta, Senin (20/3/2017).

Namun Arcandra mengaku belum mendapat data terperinci mengenai temuan cadangan baru tersebut. Pemerintah akan segera melakukan evaluasi terhadap temuan ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya belum tahu detailnya, belum dapat laporan resmi, nanti dievaluasi dulu," ucapnya.

Menurut informasi dari sumber detikFinance, eksplorasi PHENC dan para mitra kerjanya di Blok Nunukan berhasil menemukan cadangan minyak yang dapat diproduksi hingga kira-kira 2.500 barel per hari (bph) dan sedikit gas.

Penemuan cadangan migas terbukti (proven reserve) ini diharapkan dapat menjadi pendorong ekonomi di daerah perbatasan dengan Malaysia. Rencananya hasil produksi migas Blok Nunukan akan diserap seluruhnya oleh PT Pertamina Gas (Pertagas) untuk memenuhi kebutuhan pembangkit listrik dan industri petrokimia.

Pengembangan Blok Nunukan juga dilakukan untuk menghindari berulangnya kembali peristiwa diambilnya Blok East Ambalat oleh Malaysia. (mca/hns)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads