Target Jokowi: 2019 Tak Ada Lagi Desa di RI yang Gelap Gulita

Target Jokowi: 2019 Tak Ada Lagi Desa di RI yang Gelap Gulita

Muhammad Idris - detikFinance
Rabu, 21 Jun 2017 12:00 WIB
Target Jokowi: 2019 Tak Ada Lagi Desa di RI yang Gelap Gulita
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Pasokan listrik ke sejumlah daerah di Indonesia belum merata. Akibatnya banyak daerah yang mengalami persoalan penerangan. Berdasarkan catatan Kementerian ESDM yang dikutip detikFinance, Selasa (21/6/2017), sampai saat ini masih ada 2.519 desa belum teraliri listrik.

Jika dirinci, dari 2.519 desa yang masih gelap gulita tersebut, ada sebanyak 293.532 rumah yang belum bisa terakses jaringan listrik. Semua desa tersebut ditargetkan bisa diterangi seluruhnya dalam 2 tahun mendatang atau sampai 2019.

Target tersebut dikejar dengan pemasangan Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE). Tahun ini, targetnya LTSHE bisa dipasang di 6 provinsi paling Timur Indonesia dan bisa melistriki 95.729 rumah antara lain NTT, NTB, Maluku Utara, Maluku, Papua, dan Papua Barat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemudian di tahun 2018, ditargetkan bisa dipasang di 15 provinsi dan melistriki 255.250 rumah yang berada di Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, Sumsel, Kalbar, Kaltara, Kalteng, Kaltim, Sulbar, Sulsel, Sulteng, Sultra, dan Papua.

Sementara itu dilihat dari rasio elektrifikasi di tahun ini baru 92%, dan ditargetkan bisa menjadi 100% pada tahun 2019. Daerah dengan elektrifikasi tertinggi yakni DKI Jakarta dan terendah Papua dengan rasio 48,31%. (idr/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads