Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman menegaskan, pemindahan tersebut bersifat sementara karena renovasi yang akan dilakukan di kantor pusat.
Dia juga menerangkan, pemilihan Gedung Sopo Del sebagai tempat singgah sementara tak sembarangan. Lantaran, melalui proses tender.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dipilihnya gedung milik Luhut sebagai tempat bekerja sementara pegawai Pertamina karena mempertimbangkan berbagai aspek, termasuk soal harga sewanya.
"Dan itu semua masuk dalam kriteria penilaian tender, termasuk harga pastinya," tambahnya.
Pemindahan rencananya dilakukan bulan ini. Namun, dia belum bisa merinci berapa karyawan yang pindah ke tempat yang baru.
"Nanti saya tanya ya," tutupnya.