Ada tumpahan minyak di perairan Cilacap, Jawa Tengah. PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Unit Cilacap membersihkan ceceran minyak di area perairan Cilacap.
Tim internal langsung turun untuk melakukan penanggulangan kejadian di sekitar Dermaga Wijayapura dan Area 70. Area Manager Communication, Relations & CSR PT KPI Kilang Cilacap, Cecep Supriyatna menyebutkan setelah ceceran minyak Senin sore (27/6), pihaknya telah sigap melaksanakan prosedur penanggulangan melalui beberapa tahapan.
"Tim telah melakukan penanganan dan pembersihan di area tersebut," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (28/6/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hingga saat ini ceceran minyak sudah bisa dikendalikan. "Tim masih terus kami kerahkan untuk memastikan kondisi perairan kembali bersih," imbuh Cecep.
Cecep menjelaskan penyebab terjadinya ceceran minyak sampai saat ini dalam penelusuran. "Karena peristiwa itu terjadi di area operasional kami, sehingga saat ini kami fokuskan dulu untuk segera melakukan pembersihan area perairan terdampak," jelasnya.
Cecep menambahkan saat ini terus dilakukan upaya pembersihan sisa lapisan minyak yang tipis. "Kami terus lakukan monitoring untuk memastikan perairan segera kembali bersih," pungkasnya.
(ara/hns)