Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?

Foto Bisnis

Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?

Istimewa - detikFinance
Kamis, 17 Mei 2018 22:06 WIB

Jakarta - Pemerintah membangun beberapa jembatan di Jawa hingga Papua dan sebuah flyover di Aceh. Yuk lihat foto-fotonya.

Ini adalah Jembatan Merah Putih yang kini menjadi ikon baru pariwisata Kota Ambon. Jembatan ini adalah salah satu jembatan bentang yang telah selesai dalam periode 2015-2017. Jembatan ini berdiri megah membentang di atas Teluk Dalam Pulau Ambon, menghubungkan Desa Rumah Tiga, Kecamatan Sirimau di sisi utara dan Desa Hatige Kecil/Galala, Kecamatan Teluk Ambon di sisi selatan dengan biaya Rp 772,9 miliar. Istimewa/Kementerian PUPR.

Jembatan lainnya yang telah rampung yakni Jembatan Grindulu di Pacitan. Jembatan ini dibangun dengan biaya Rp 211 miliar. Istimewa/Kementerian PUPR.

Ini adalah Jembatan Soekarno di Manado. Jembatan ini dibangun dengan biaya Rp 300 miliar. Istimewa/Kementerian PUPR.

Ini adalah Jembatan Musi IV di Palembang yang dibangun dengan biaya Rp 525 miliar. Kehadiran infrastruktur jembatan, flyover dan underpas disamping memperlancar arus lalu lintas juga perlu dibuat indah dengan memasukan elemen budaya lokal sehingga bisa menjadi kebanggaan masyarakat dan menambah estetika kota. Istimewa/Kementerian PUPR.

Ini adalah Jembatan Holtekamp di Jayapura, yang dibangun di atas Teluk Youtefa. Biaya pembangunannya mencapai Rp 1,7 triliun. Istimewa/Kementerian PUPR.

Ini adalah Jembatan Teluk Kendari di Sulawesi Tenggara. Jembatan ini dibangun dengan biaya Rp 825 miliar dan ditargetkan selesai tahun 2019. Istimewa/Kementerian PUPR.

Ini adalah flyover Simpang Surabaya sepanjang 900 meter di Kota Banda Aceh. Dibangun dengan biaya Rp 270 miliar, flyover ini ditarget rampung tahun ini, sebelum Asian Games XVIII berlangsung. Istimewa/Kementerian PUPR.

Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?
Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?
Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?
Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?
Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?
Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?
Jembatan Megah Dibangun di Jawa hingga Papua, Berapa Biayanya?
Hide Ads