Jurus Pemerintah Hilangkan Bau Tak Sedap Kali Item

Foto Bisnis

Jurus Pemerintah Hilangkan Bau Tak Sedap Kali Item

Istimewa - detikFinance
Sabtu, 11 Agu 2018 21:47 WIB

Jakarta - Kementerian PUPR menebarkan mikroorganisme untuk mengurangi aroma tidak sedap Kali Item yang lokasinya tak jauh dari Wisma Atlet Kemayoran. Begini caranya.

Ini merupakan bagian dari teknologi Bioremediasi sebagai upaya mengatasi bau tak sedap kali yang bernama resmi Kali Sentiong tersebut. Mikroorganisme yang disebar memiliki tiga bentuk yakni padat, serbuk dan cair yang penebarannya dilakukan di tiga lokasi berbeda. Foto: Dok. PUPR

Penebaran dilakukan di Jembatan Tanah Tinggi Barat pada Rabu malam hari (8/08/2018) pukul 22.00 WIB sampai Kamis dini hari pukul 01.00 WIB (9/08/2018). Foto: Dok. Kementerian PUPR

Teknologi Bioremediasi merupakan pengembangan dari bidang bioteknologi lingkungan dengan memanfaatkan proses biologi dalam mengendalikan pencemaran. Salah satu sumber bau tidak sedap Kali Sentiong berasal dari limbah domestik yang mengandung senyawa organik. Foto: Dok. Kementerian PUPR

Kepala BBWSCC Bambang Hidayah mengatakan penggunaan mikroorganisme dalam Bioremediasi bertujuan untuk mengurai polutan dalam air yang akan bekerja perlahan mematikan bakteri-bakteri dalam air penyebab bau. Foto: Dok. Kementerian PUPR

Penebaran dilakukan secara bertahap. Penebaran pertama adalah mikroorganisme bentuk padat atau bio block dengan berat 2,5 kg sebanyak 500-600 buah di hulu Kali Sentiong. Penebaran kedua dalam bentuk serbuk sebanyak puluhan karung dilokasi yang berjarak sekitar 1-1,5 km dari Wisma Atlet dan  terakhir dilokasi dekat jaring, sekitar 300 meter dari Wisma Atlet. Foto: Dok. Kementerian PUPR

Jurus Pemerintah Hilangkan Bau Tak Sedap Kali Item
Jurus Pemerintah Hilangkan Bau Tak Sedap Kali Item
Jurus Pemerintah Hilangkan Bau Tak Sedap Kali Item
Jurus Pemerintah Hilangkan Bau Tak Sedap Kali Item
Jurus Pemerintah Hilangkan Bau Tak Sedap Kali Item
Hide Ads