Jakarta - Presiden Jokowi menerima tamu yang merupakan investor kelas kakap di dunia, CEO Softbank Masayoshi Son. Pertemuan berlangsung di Istana Merdeka, Senin (29/7).
Foto Bisnis
Jokowi Bertemu Investor Kelas Kakap di Istana

Jokowi dan Masayoshi Son melakukan pertemuan pukul 09.30 WIB.
Dalam pertemuan tersebut Jokowi didampingi beberapa pejabat kabinet kerja, seperti Menko Kemaritiman Luhut Binsar Padjaitan, Seskab Pramono Anung, Mensesneg Pratikno, Kepala BKPM Thomas Lembong, dan Wishnutama.
CEO Softbank Masayoshi Son menemui Jokowi dengan didampingi Co-Founder Grab Anthony Tan, Presiden Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata, dan Founder Tokopedia William Tanuwijaya.
Jokowi berbincang dengan Masayoshi Son membahas agenda pertemuan.
Belum ada yang informasi soal agenda pertemuan Presiden Jokowi dengan investor kelas kakap ini. Hanya saja, sebelumnya Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, Softbank sendiri punya pendanaan yang besar sampai US$ 108 miliar.