Jakarta - Upaya pencegahan virus Corona di Jakarta dengan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Beginilah potret hari pertama PSBB di pasar tradisonal Tanjung Priok.
Foto Bisnis
Suasana Pasar Tradisional Tanjung Priok di Hari Pertama PSBB

Sejumlah warga berbelanja di salah satu pasar tradisional di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (10/4/2020).
Di hari pertama penerapan PSBB ini, pasar tradisional tersebut masih sangat ramai dikunjungi warga.
Warga tampak belum menerapkan physical distancing dan masih berkerumun di satu titik. Β
Selain itu, masih ada warga yang tidak memakai masker saat berjualan ataupun membeli di pasar tersebut.
Spanduk larangan untuk berkumpul dengan banyak orang pun sebenarnya sudah terpasang di area pasar itu. Tapi masih saja banyak yang bandel dan melanggar.
Harusnya saat masa wabah COVID-19, penerapan physical distancing di kawasan pasar tradisional juga harus diterapkan guna memutus mata rantai penyebaran virus Corona di Indonesia.
Selain itu Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga sebenarnya telah menyiapkan 105 pasar online untuk memenuhi segala kebutuhan pangan selama penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Penyediaan pasar bagi kebutuhan masyarakat Jakarta itu dapat dilakukan melalui transaksi jarak jauh atau belanja online selama mereka beraktivitas di rumah.
Direktur Utama PT Food Station Jaya Arief Prasetyo mengatakan DKI memanfaatkan situs jual beli online dan jasa layanan antar untuk mempermudah konsumen berbelanja dari rumah saat PSBB Jakarta.
Namun di hari pertama PSBB ini, rupanya masih banyak warga yang mengaku tak tahu adanya larangan itu untuk datang ke pasar atau berbelanja secara tunai.