Mengintip Progres Proyek Tol Semarang-Demak

Foto Bisnis

Mengintip Progres Proyek Tol Semarang-Demak

Istimewa - detikFinance
Sabtu, 22 Agu 2020 16:45 WIB

Jakarta - Pembangunan Tol Semarang - Demak sepanjang 27 km. Sedang berlangsung, yuk intip foto-foto progresnya.

Proyek tol Semarang-Demak
Proyek Tol Semarang - Demak sepanjang 27 km yang terintegrasi dengan Tanggul Laut Kota Semarang. β€œBeberapa waktu lalu Tol Trans Jawa diresmikan dari Merak sampai dengan Pasuruan dan akan kita teruskan hingga ke Banyuwangi. Kami juga membangun Tol Semarang - Demak yang digabungkan dengan tanggul laut sekaligus untuk menanggulangi rob di Semarang," kata Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dikutip keterangan tertulis Kementerian PUPR, Sabtu (22/8/2020) Foto: Dok. Kementerian PUPR
Proyek tol Semarang-Demak
Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak dilakukan dengan skema Kerja Sama Badan Usaha dengan Pemerintah (KPBU). Jalan tol ini terbagi menjadi dua seksi, Seksi 1 (Semarang - Sayung) sepanjang 10,69 km merupakan dukungan pemerintah. Sementara Seksi 2 (Sayung - Demak) sepanjang 16,31 km merupakan tanggung jawab Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Pembangunan Perumahan Semarang Demak. Foto: Dok. Kementerian PUPR
Proyek tol Semarang-Demak
Pembangunan Seksi 1 masih dalam proses pengajuan Green Book dan penyusunan Desain Rencana Teknik Akhir (RTA). Sementara progres pembangunan Seksi 2 sudah mencapai 30,53% untuk pembebasan lahan dan 10,56% untuk fisik. Konstruksi Seksi 1 direncanakan selesai pada akhir 2022 dan Seksi 2 ditargetkan selesai Juni 2022. Foto: Dok. Kementerian PUPR
Mengintip Progres Proyek Tol Semarang-Demak
Mengintip Progres Proyek Tol Semarang-Demak
Mengintip Progres Proyek Tol Semarang-Demak
Hide Ads