Tangerang - Perajin di Tangerang ini mengolah bahan sisa pabrik yang tak terpakai menjadi cuan. Ia menyulap bahan sisa pabrik itu menjadi sandal jepit. Berikut potretnya.
Snapshots
Perajin di Tangerang Mengolah Limbah Jadi Rupiah
Kamis, 15 Apr 2021 21:24 WIB

Perajin sandal jepit, Hendar menyelesaikan proses pembuatan sandal jepit di rumahnya di Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (15/4/2021).
Bahan baku sandal jepit tersebut berupa bahan sisa pabrik yang tidak terpakai. Hendar menekuni pembuatan sandal jepit ini sejak 5 tahun lalu.
Dalam sehari ia mampu membuat 30 pasang sandal jepit. Sandal jepit itu dijual Rp170.000/kodi. Pembuatan sandal jepit tidak terganggu pada masa pandemi COVID-19.