Bandung - Pedagang oleh-oleh di Jalur Cileunyi-Sumedang terdampak beroperasinya Tol Cisumdawu seksi 1. Mereka mengalami penurunan penjualan usai ruas tol itu beroperasi.
Foto Bisnis
Tol Cisumdawu Beroperasi, Pedagang Oleh-oleh Curhat Sepi Pembeli

Pedagang oleh-oleh yang berjualan di jalur Cileunyi-Sumedang terdampak beroperasinya ruas Tol Cileunyi Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) seksi 1 yang menghubungkan Cileunyi-Pamulihan, Minggu (30/1/2022).
Sejumlah pedagang mengungkapkan mereka mengalami penurunan penjualan usai ruas tol tersebut beroperasi.
Salah seorang pedagang, Ujang, mengungkapkan sebelum Tol Cisumdawu beroperasi kendaraan dari arah Bandung menuju Cirebon melintasi jalur Cileunyi-Jatinangor. Setelah ada Tol Cisumdawu, pengendara yang tadinya keluar Tol Cileunyi, kini langsung melanjutkan perjalanannya ke arah Sumedang via tol.
Ujang dan sejumlah pedagang oleh-oleh lainnya pun berharap dapat memiliki kesempatan untuk berjualan di rest area Tol Cisumdawu.
Saat disinggung soal omzet penurunan penjualan, Ujang enggan menjelaskan hal tersebut. "Yang jelas ada penurunan," katanya.
Keluhan sama, diungkapkan Ridwan penjual oleh-oleh di kawasan Jatinangor. Menurutnya, sejak pandemi COVID-19 para penjual oleh-oleh sudah mengalami kesulitan, ditambah saat ini Tol Cisumdawu sudah beroperasi. Ridwan menyebut meski masih ada pembeli, jumlahnya tidak seramai sebelum ada tol dan pandemi.