Jakarta - Kementerian Investasi atau Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) memiliki ruangan khusus yang dijadikan sebagai command center.
Foto Bisnis
Mengintip Canggihnya Markas yang Dibikin Bahlil buat Pantau Investasi

Ruangan command center milik BKPM ini terlihat futuristik yang dilengkapi dengan banyak layar dan sederet komputer. Foto: Aulia Damayanti
Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi, Kementerian Investasi/BKPM Ricky Kusmayadi menjelaskan bahwa command center ini digunakan setiap hari untuk memantau realisasi investasi. Foto: Aulia Damayanti
Selain itu command center ini juga dimanfaatkan BKPM sebagai wadah komunikasi dengan masyarakat luar untuk memberikan informasi terkait realisasi investasi secara berkala. Foto: Aulia Damayanti
"Tetapi memang ini belum optimal, jadi rencana ke depan kita harapkan kita akan manfaatkan di biro kami komunikasi dan informasi. Jadi akan kami manfaatkan command center ideal, ini belum dalam tahap menuju ke sana," terang Ricky. Foto: Aulia Damayanti
Command center ini baru dibangun di eranya Bahlil Lahadalia saat dipercaya menjadi Menteri Investasi/Kepala BKPM. Foto: Aulia Damayanti