Daftar 5 Kecelakaan Tambang Paling Ngeri di Dunia

Foto Bisnis

Daftar 5 Kecelakaan Tambang Paling Ngeri di Dunia

pool - detikFinance
Minggu, 16 Okt 2022 21:02 WIB

Jakarta - Ledakan tambang batu bara di Turki membuka mata dunia akan tingginya risiko pekerjaan tambang. Rupanya, insiden yang mengerikan ini bukanlah yang pertama kali.




Kecelakaan Tambang
1. Benxihu

Salah satu kecelakaan tambang paling mengerikan terjadi pada tahun 1942 di tambang batu bara Benxihu, Provinsi Liaoning, China. Saat itu, campuran gas dan debu batu bara menyebabkan tambang bawah tanah meledak, dan membuat ribuan orang terperangkap.

Untuk menahan api, pihak berwenang Jepang kali itu menutup sistem ventilasi dan pintu masuk ke tambang dan mencekik sekitar 1.549 pekerja. Butuh 10 hari untuk menggali semua mayat. (Dok: ftmmachinery.com)
Kecelakaan Tambang
2. Mitsubishi Hojyo

Pada 15 Desember 1914 terjadi ledakan gas di tambang batu bara Mitsubishi Hojyo di Kyushu, Jepang. Ledakan itu, yang menghempaskan elevator hampir 50 kaki ke udara, orang-orang dalam radius 200 meter terdampak dari pintu masuk, serta menewaskan 687 penambang. Peristiwa ini merupakan bencana tambang terburuk dalam sejarah Jepang. (Dok: ftmmachinery.com)



Kecelakaan Tambang
3. Laobaidong

Pada 9 Mei 1960, ledakan metana terjadi di tambang batu bara Laobaidong dekat Kota Datong, Provinsi Shanxi, China, yang menewaskan 684 orang. Bencana ini merupakan bencana tambang batu bara paling mematikan sejak berdirinya Republik Rakyat China pada tahun 1949. (Dok: ftmmachinery.com)
Kecelakaan Tambang
4. Oaks

Tambang batu bara Oaks dianggap sebagai salah satu tambang paling berbahaya di South Yorkshire. Pada 12 Desember 1866, serangkaian ledakan terjadi di tambang batu bara Oaks di Barnsley, dekat Stairfoot, Yorkshire, menewaskan 361 penambang dan penyelamat. (Dok: ftmmachinery.com)

Kecelakaan Tambang
5. Pribram

Pribram adalah kota Ceko yang terletak di barat dengan luas 33,41 km2. Kegiatan ekonomi utama adalah pertambangan.

Pada tahun 1892, sebanyak 319 penambang tewas dalam kebakaran di tambang batu bara Pribram. (Dok: ftmmachinery.com)
Daftar 5 Kecelakaan Tambang Paling Ngeri di Dunia
Daftar 5 Kecelakaan Tambang Paling Ngeri di Dunia
Daftar 5 Kecelakaan Tambang Paling Ngeri di Dunia
Daftar 5 Kecelakaan Tambang Paling Ngeri di Dunia
Daftar 5 Kecelakaan Tambang Paling Ngeri di Dunia
Hide Ads