Arab Saudi - Mendag Zulhas melakukan pertemuan bilateral dengan Mendag Arab Saudi yang membicarakan peningkatan hubungan dagang kedua negara di Al Ula.
Foto Bisnis
Upaya Kemendag Perkuat Kerja Sama Dagang RI-Arab Saudi
Senin, 23 Jan 2023 05:48 WIB

Al Ula adalah kota bagian dari Provinsi Madinah, Arab Saudi, merupakan jalur perdagangan kuno yang menghubungkan negeri Arab hingga ke Syam, saat ini mencakup Syiria, Palestina, Yordania hingga Lebanon. Mendag Majid Al-Qasabi menyetir sendiri menuju wilayah perbukitan berbatu itu sambil berbincang akrab bersama Zulhas.
Pertemuan bilateral dengan Mendag Arab Saudi yang membicarakan peningkatan hubungan dagang Indonesia dengan Arab Saudi di Al Ula berlangsung sekitar tiga jam. Dalam pertemuan penting dan bersejarah tersebut, masing-masing pihak menegaskan komitmen untuk meningkatkan kerjasama perdagangan.