Jakarta - Pemerintah berkomitmen menekan polusi dan menghijaukan Indonesia. Menteri BUMN Erick Thohir mulai jalani program Gotong Royong Boyong Pohon di lingkungan BUMN.
Foto Bisnis
Tekan Polusi Jakarta, Erick Thohir Mulai Program Tanam 100.000 Pohon

Secara simbolis Erick menanam bibit pohon di area halaman Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (27/9/2023).
Erick juga meminta kepada seluruh perusahaan pelat merah untuk mulai menanam pohon secara serentak mulai dari tanggal 27 September hingga 1 Oktober 2023. Target penanaman pohon ini sendiri sebanyak 100 ribu di Jabodetabek.
Menurutnya, perlu waktu sekitar 6-8 tahun untuk Jakarta bisa bebas polusi. Secara bertahap, Erick juga sudah mengeluarkan peraturan bahwa semua karyawan BUMN harus menggunakan kendaraan listrik.
Tidak hanya itu, Erick juga berencana akan menghijaukan kawasan Monas. Ia menilai kawasan Monas sendiri mempunyai banyak aset sehingga bisa menjadi pusat kota yang baru.
Adapun bibit-bibit ini tidak hanya untuk karyawan BUMN, tetapi juga dapat ditanam oleh masyarakat umum selama persediaannya masih tersedia.
Jenis-jenis pohon yang ditanam beragam, termasuk pohon Spathodea, Trembesi, Tabebuya, serta pohon-pohon buah seperti Sawo Manila, Kelengkeng, Mangga, Jambu Kristal, Durian, dan Jambu Jamaika.
Bibit-bibit ini langsung didatangkan dari lahan persemaian Hutan Organik Megamendung, Bogor, Jawa Barat. Erick menegaskan, polusi udara di Jakarta dan sekitarnya telah mencapai tingkat yang mengkhawatirkan. Oleh karena itu, gerakan sosial Gotong Royong Boyong Pohon perlu diviralkan agar lebih banyak lagi masyarakat yang berpartisipasi.