Amerika Serikat - Bandara-bandara di AS sedang menghadapi lonjakan jumlah penumpang pesawat saat libur Thanksgiving. Salah satunya di Bandara Internasional O'Hare, Chicago.
Foto Bisnis
Jutaan Orang Padati Bandara di AS Saat Musim Libur Thanksgiving

Orang-orang berjalan ke gerbang penerbangan di Bandara Internasional O’Hare di Chicago, Illinois, Amerika Serikat, Rabu (22/11/2023).
Bandara-bandara di AS sedang menghadapi lonjakan jumlah penumpang pesawat saat libur Thanksgiving.
Ini merupakan perayaan pertama sejak akhir darurat pandemi Covid, dan banyak warga juga lebih nyaman menaiki pesawat dan transportasi umum lainnya.
Dilansir dari Reuters, antara 17 November dan 27 November, maskapai penerbangan AS akan mengangkut 29,9 juta penumpang, menurut Airlines for America atau naik 9% dibandingkan tahun sebelumnya dan naik 1,7 juta penumpang dari jumlah yang tercatat sebelum COVID-19.
Pada hari Selasa (21/11), 2,6 juta penumpang diperiksa di pos pemeriksaan keamanan bandara, yang merupakan jumlah tertinggi pada hari Selasa sebelum Thanksgiving, menurut Administrasi Keamanan Transportasi AS.
Di jalan raya, American Automobile Association memperkirakan 55,4 juta pelancong akan menempuh jarak 50 mil (80 km) atau lebih jauh dari rumah dari Rabu hingga Minggu, naik 2,3% dibandingkan tahun lalu.