Jakarta - Allianz Syariah bersinergi dengan Maybank Indonesia. Mereka meluncurkan MyProtection RENCANA, produk asuransi jiwa tradisional berbasis syariah.
Foto Bisnis
Allianz Syariah Sinergi dengan Maybank Indonesia
Kamis, 21 Mar 2024 07:32 WIB

PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia (Allianz Syariah) dan PT Bank Maybank Indonesia, Tbk (Maybank Indonesia) meluncurkan MyProtection RENCANA (sejahteRa dENgan renCANa keuangan mAtang) Syariah, sebuah produk asuransi jiwa tradisional berbasis syariah untuk memproteksi rencana finansial keluarga.
Maybank MyProtection RENCANA Syariah merupakan solusi dirancang agar ketika terjadi risiko, kebutuhan finansial keluarga yang ditinggalkan dapat tetap terlindungi untuk melanjutkan rencana masa depan yang telah dimiliki. Â
Selain dapat memproteksi keadaan finansial dari risiko, produk MyProtection RENCANA Syariah juga memiliki pilihan fitur wakaf untuk membantu peserta asuransi yang ingin berbagi kebaikan secara lebih luas kepada sesama. Â