Jakarta - Warga binaan Rutan Boyolali kreatif membuat kerajinan sabut kelapa, dari mainan hewan hingga anyaman paranet yang diekspor ke luar negeri.
Foto Bisnis
Warga Binaan Rutan Boyolali Ciptakan Kerajinan Sabut Kelapa Bernilai Ekspor
Selasa, 11 Nov 2025 21:30 WIB
Seorang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) merajut sabut kelapa saat membuat paranet dari bahan sabut kelapa yang telah jadi di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Boyolali, Jawa Tengah, Selasa (11/11/2025). ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Kegiatan ini bukan sekadar rutinitas pembinaan, tetapi telah berkembang menjadi unit usaha produktif yang memberi manfaat ekonomi sekaligus membekali keterampilan bagi para WBP. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Dari bahan sabut kelapa yang biasanya dianggap limbah, para warga binaan mampu menciptakan berbagai produk bernilai tinggi. Mainan hewan seperti gajah, burung, dan kura-kura menjadi produk unggulan yang banyak diminati pasar luar negeri karena keunikannya. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho











































