Head of Corporate & Regulatory Affairs Bentoel Group Shaiful Bahari Mahpar menampik, jika program ini merupakan PHK namun pengunduran diri secara sukarela.
"Kami tawarkan 1.000 pegawai untuk mengundurkan diri secara sukarela, jadi bukan PHK," katanya ketika dihubungi detikFinance, Selasa (9/9/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Yang kami tawari ini pegawai tetap, bukan buruh harian. Program ini bukan PHK atau pensiun dini, ini sukarela boleh menerima atau tidak menerima," ujarnya.
Menurutnya, program ini dilakukan dalam rangka efisiensi. Namun produksi rokok perseroan tidak akan berkurang tahun ini dan tetap sesuai target.
"Kita belum bisa memberikan angka efisiensi, tapi yang pasti dari segi operasional lebih efisien," ujarnya.
Saat ini total pegawai Bentoel ada 8.000 orang. Emiten berkode RMBA ini tidak menargetkan jumlah karyawan yang akan mengajukan pengunduran diri sukarela.
"Berapa pun jumlahnya nanti kami terima," tambahnya.
(ang/dnl)











































