Ini Penampakan Mobil China yang Akan Diproduksi di Bekasi

Ini Penampakan Mobil China yang Akan Diproduksi di Bekasi

Zulfi Suhendra - detikFinance
Kamis, 20 Agu 2015 14:00 WIB
Ini Penampakan Mobil China yang Akan Diproduksi di Bekasi
Jakarta - Untuk pertama kalinya, pabrik mobil asal China dibangun di Indonesia. Mobil tersebut bermerek Wuling, yang dibuat PT SGMW Motors Indonesia, perusahaan patungan SAIC, General Motors juga Wuling Automobile Co Ltd.

Bagaimana penampakan mobil China tersebut? Wuling bakal memproduksi mobil berkonsep Multi Purpose Vehicle ini berbentuk layaknya minibus keluarga.

Jika di pabrikan Jepang, mobil ini mungkin bisa disandingkan dengan mereβ€Žk Innova ataupun Avanza atau Mobilio berkapasitas 7 sampai 8 orang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari foto yang didapat saat peresmian pabrik SGMW, Kamis (20/8/2015), ada dua jenis mobil yang rencananya bakal diproduksi di pabrik berlokasi di Greenland Industry, Cikarang, Bekas, Jawa Barat ini. Pertama Wuling CN 113 dan CN 210.

Keduanya memiliki bentuk yang tak jauh berbeda. Berdesain aerodinamis dengan banyak dimesi yang cembung. Mengenai spesifikasi juga harga, pihak SGMW masih merahasiakannya.

"Terlalu awal kalau kita bicarakan harga. Yang pasti kita akan berikan harga yang memuaskan bagi konsumen Indonesia," tutur Presiden Direktur SGMW, Xu Feiyun di lokasi.

Pihak SGMW sendiri mengaku tak mudah untuk menerobos pasar Indonesia yang notabene sudah dikuasai produk otomotif dari Jepang. Feiyun yakin bisa menarik minat dari konsumen Indonesia.

"Kami mengerti bahwa market di Indonesia 91% lebih mengenal merek Jepang. Tapi industri otomtoif China atau Tiongkok telah memiliki pengalaman lebih dari 30 tahun. Jadi dari segi kualitas termasuk oke. Kami harus mengerti selera konsumen, dengan demikian kami bisa memuaskan kebutuhan konsumen. Di tahap awal, kami ingin masuk ke market share 5%," katanya.

"Terkait merek, kami masih berpikir untuk memberikan nama Indonesia. Tapi Wuling dengan logo kami berwarna merah sudah cukup catchy," tutupnya.

(zul/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads