4 Komoditas Agro Diusulkan Jadi Jagoan Industri

4 Komoditas Agro Diusulkan Jadi Jagoan Industri

Trio Hamdani - detikFinance
Kamis, 11 Jan 2018 18:03 WIB
Foto: Ardian Fanani
Jakarta - Kementerian Koordinator Perekonomian hari ini menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama Kementerian Perindustrian.

Rapat yang dipimpin Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution diikuti oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian Haris Munandar dan Eselon I. Sebelumnya Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dijadwalkan hadir, namun berhalangan.

Dirjen Industri Agro Kementerian Perindustrian Panggah Susanto yang juga hadir dalam rapat menjelaskan bahwa rakor kali ini membahas soal penguatan industri berbasis komoditas. Ada 4 komoditas yang ingin difokuskan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tentang prioritas pengembangan industri agro. Jadi minta lebih fokus ke komoditi, tidak terlalu banyak tapi dalam. Nah memang udah dipilih beberapa komoditi yang kami sampaikan, ada sawit, kakao, kopi, ada karet," katanya usai rakor, Kamis (11/1/2018).

Selain 4 komoditas tersebut, kata dia sebenarnya ikan juga termasuk di dalamnya. Hanya saja hal itu tidak dibahas karena perwakilan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) tidak datang.

"Sebenernya ada ikan. Tapi karena dari KKP enggak hadir, enggak terbahas," lanjutnya.

"Terus saya pikir sudah cukup dalam ya, artinya bahwa di situ udah konkret kira-kira potensinya kemudian pendekatannya untuk pengolahan masing-masing komoditi itu dan hal-hal yang sudah kita lakukan dan perlu disempurnakan ke depan terhadap komoditi tadi," tambahnya. (zlf/zlf)

Hide Ads