Sudah Vaksinasi Sinovac dan Sinopharm, Sekarang Boleh ke Luar Negeri Lho

Sudah Vaksinasi Sinovac dan Sinopharm, Sekarang Boleh ke Luar Negeri Lho

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Rabu, 02 Jun 2021 12:11 WIB
Petugas membawa Envirotainer berisi vaksin COVID-19 setibanya di Teminal Cargo Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (31/5/2021). Sebanyak delapan juta dosis vaksin COVID-19 Sinovac kembali tiba di Indonesia dan selanjutnya akan dilakukan proses produksi oleh Bio Farma. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/rwa.
Foto: ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
Jakarta -

Vaksin yang dipakai di Indonesia, Sinovac dan Sinopharm masuk daftar vaksin yang diakui Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Dengan masuknya vaksin ini ke daftar WHO diharapkan memberi rasa aman ke masyarakat.

Menteri BUMN Erick Thohir berharap, dengan masuknya daftar WHO maka masyarakat kemudian bisa melakukan perjalanan baik di dalam maupun ke luar negeri. Meski, ini juga perlu sinkronisasi dengan berbagai pihak terkait.

"Saya tentu senang hari ini ketika ada dua vaksin kita yang selama kita bekerja keras sudah masuk list WHO yaitu Sinovac, Sinopharm yang dimana mayoritas memang kita mempergunakan itu. Dan ini mudah-mudahan juga bisa membantu ke depan daripada masyarakat Indonesia bisa juga melakukan perjalanan apakah perjalanan di dalam negeri atau di luar negeri. Tentu itu sendiri pasti ada pihak-pihak yang harus disinkronisasikan," paparnya dalam konferensi pers di Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (2/6/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia mengatakan, hal tersebut merupakan kerja sama dari tiga kementerian yakni Kementerian BUMN, Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Kesehatan.

"Sehingga tadi rakyat merasa aman yang selama ini mempertanyakan ini belum masuk-masuk, alhamdulillah sudah," katanya.

ADVERTISEMENT

Namun, Erick mengatakan, pihaknya tak akan berpuas diri. Dia mengatakan, pemerintah juga terus berupaya mengembangkan vaksin sendiri yakni vaksi Merah Putih.

"Tentu kita tidal berpuas diri sebagai pemerintah karena itu kita tahu bagaimana kita terus melakukan tadi, vaksin Merah Putih. Hari ini kan ada 2 platform yang sedang kita terus coba lakukan penilitian dan mulai pra klinik secara bertahap, ada Eijkman dan ada dari Unair kemarin," katanya.

Simak Video: WHO Beri Otorisasi Untuk Vaksin Sinovac

[Gambas:Video 20detik]




(acd/dna)

Hide Ads